- panen91
- Ayu Ramadhanisa Raih Juara 3 Menembak Perbakin Cup Banjarmasin
- 4 Nominasi Bergengsi Diraih Drumband MTsN 2 Kota Banjarmasin
- siswi MTsN 2 Kota Banjarmasin Raih Medali Emas dalam Kejurprop Judo 2024
- MTsN 2 Kota Banjarmasin Peringati Hari Kesaktian Pancasila
- 4 Guru MTsN 2 Kota Banjarmasin Menjadi Instruktur Visitasi AKMI 2024
- Hari Rajin Menabung, Kamad : Menabung Cara Cermat Untuk Raih Impian Masa Depan
- MTsN 2 Kota Banjarmasin Gelar Peringatan Hari Santri Nasional 2024
- Survey Lingkungan Belajar, Kamad : Gambaran Informasi Tentang Profil Madrasah
- Keluarga Besar MTsN 2 Kota Banjarmasin Semarakan Maulid Akbar 1446 H
MTsN 2 Kota Banjarmasin Dapatkan Dana Hibah
Banjarmasin (MTsN 2 Kota Banjarmasin) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 2 Kota Banjarmasin menjadi salah satu madrasah yang mendapatkan dana hibah dari Anggaran Pendapan dan Belanja Daerah (APBD) Kalimantan Selatan (Kalsel).
Kepala madrasah (Kamad) Riduansyah, M.Pd menuturkan MTsN 2 Kota Banjarmasin mendapatkan bantuan dana hibah sejumlah Rp.70.000.000,- untuk kelengkapan sarana dan prasarana madrasah.
“Alhamdulillah, Puji syukur kepada Allah SWT, MTsN 2 Kota Banjarmasin mendapatkan dana hibah ini dan kita ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi,” ucapnya saat rapat koordinasi tentang pemanfaatan dan penggunaan dana hibah bersama dewan guru, Kamis (22/04/21) di Pendopo Terbuka Madrasah.
Baca Lainnya :
- Sepuluh Siswa MTsN 2 Kota Banjarmasin UM Susulan secara Luring0
- Tiga GTK MTsN 2 Kota Banjarmasin Berhasil Lulus Seleksi Fasilitator Provinsi dan Daerah0
- Siswi MTsN 2 Kota Banjarmasin Perkuat Kafilah Banjarmasin di MTQ Nasional XXXIII0
- Pastikan Penyelenggaraan UM Lancar, Ka.Kankemenag Lakukan Monitoring0
- Monitoring di MTsN 2 Kota Banjarmasin, Ka. Kanwil Harapkan UM Berjalan Lancar dan Sesuai Prosedur0
Menurutnya, dana hibah akan digunakan untuk melengkapi sarana dan prasarana madrasah yang belum ada atau telah rusak termasuk pembelian sound system dan peralatan seni dan budaya, seperti peralatan Musik Panting, Habsyi, Qasidah, dan Drumband.
“Dengan dana hibah ini kita akan lebih mudah menata dan membenahi kelengkapan sarana dan prasarana madrasah yang lebih baik dan membuahkan hasil karya seni yang indah,” tukasnya.
Lebih lanjut ditambahkannya, dana hibah tersebut segera dikoordinasikan dan dikomunikasikan dengan Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Sarana dan Prasarana (Sapras) untuk membenahi perlengkapan madrasah dan peralatan yang diperlukan. “Semoga semuanya berjalan lancar dan sesuai dengan prosedur dan juknis yang dibuat,” tambahnya.
Sementara Wakamad Sapras, Hj. Roosilawati Hasanah, M.Pd menyatakan akan segera melakukan koordinasi dengan pihak terkait termasuk dewan guru yang menangani kegiatan seni, agar proses pelaksanaan pemanfaatan anggaran sesuai target waktu yang ditentukan.
“Kami telah berkoordinasi dengan guru lain yang menangani bidangnya masing-masing, semoga semuanya berjalan dengan baik, sehingga pelaporan dapat dibuat tepat pada waktunya,” tandasnya.